Jumat, 27 Agustus 2010

Adira Buka 4 Outlet Baru

PT Asuransi Adira Dinamika menargetkan pembukaan empat outlet baru di empat kota besar hingga akhir tahun ini, untuk mendongkrak pertumbuhan kinerjanya.

Presiden Direktur Adira Insurance Willy Suwandi Dharma mengatakan empat kantor cabang baru tersebut antara lain akan dibuka di Kediri, Mataram, Gorontalo, dan satu kota lagi masih dalam pembahasan internal manajemen.

Menurut dia, rencana pembukaan kantor cabang baru tersebut juga ditujukan untuk lebih mendekatkan diri dan meningkatkan pelayanan kepada nasabah, sekaligus memperluas jaringan penyediaan layanan asuransi kerugian di sejumlah daerah itu.

Nilai investasi yang dibutuhkan untuk merealisasikan pendirian kantor cabang tersebut diperkirakan sekitar Rp1 miliar-Rp2 miliar per kantor, meliputi penyediaan IT, infrastruktur, gedung, dan lain sebagainya.

“Mudah-mudahan hingga akhir tahun ini empat kantor tersebut bisa direalisasikan untuk mendorong kinerja. Tidak kalah penting adalah peningkatan pelayanan dan penyediaan layanan asuransi kerugian bagi masyarakat di sejumlah wilayah itu,” ujarnya hari ini.

Hingga semester I/2010 Asuransi Adira membukukan pendapatan premi mencapai Rp500 miliar atau naik 45% dari periode sama tahun lalu sebesar Rp344,3 miliar.

Willy menuturkan kenaikan pendapatan premi tersebut masih didominasi oleh kinerja bisnis asuransi kendaraan bermotor yang hingga kini memberi kontribusi sebesar 66% dari total bisnis, dengan perolehan mencapai Rp330 miliar, naik 75,43% dari tahun lalu Rp231,1 miliar.

Bisnis non kendaraan juga mencatatkan pertumbuhan pada paruh pertama tahun ini mencapai Rp170 miliar, naik 50% dari periode sama tahun lalu Rp113,2 miliar, meliputi properti sekitar 10%, general accident 14%, marine cargo 4%, dan lainnya.

”Premi Adira pada semester I/2010 cukup bagus dengan pertumbuhan 45%. Pertumbuhan itu masih ditopang oleh bisnis asuransi kendaraan bermotor yang diperkirakan masih akan berlanjut pada paruh kedua ini, karena menguatnya industri otomotif,” jelasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...