Dengan adanya permintaan akan produk komputer tablet yang semakin meningkat membuat RIM tidak mau ketinggalan, diawal 2011 kawasan Amerika Utara menjadi awal diluncurkannya produk komputer tabletnya yang diberi nama dengan Blacberry Playbook & untuk kwartal ke 2 akan ada di seluruh dunia.
PlayBook ini tidak terlalu bergantung pada aplikasi pihak ketiga karena menyajikan pengalaman web secara penuh. Tablet ini mampu menampilkan Flash, format video dan materi interaktif dari Adobe System.
Saat iPad diluncurkan memiliki kekurangan yaitu adanya kamera, PlayBook unggul dengan dua kamera, didepan dan belakan.
Komputer tablet ini berukuran 7 inci, berat 400 gram, menggunakan Adibe Flash 10.1, memiliki WiFi dan Bluetooth meskipun butuh link untuk berhubungan dengan smartphone BlackBerry saat mengakses jaringan seluler.
PlayBook juga bisa multitasking. Dengan prosesor 1GHz dual-core, perangkat ini mampu melaksanakan beberapa fungsi dalam satu waktu. Meskipun kunci pendukungnya adalah RAM yang memungkinkan PlayBook berjalan dengan kecepatan penuh.
Tablet ini dapat menggunakan sistem nirkabel sehingga menjadi ‘layar pengganti’ bagi BlackBerry Anda. PlayBook dan BlackBerry kemungkinan besar dapat berinteraksi satu sama lain sehingga tidak perlu khawatir soal sinkronisasi.
Tidak hanya itu, Anda tidak perlu khawatir dengan data yang tertinggal saat koneksi terputus.
Yang terakhir, RIM belum mengeluarkan pernyataan soal harga namun diperkirakan lebih rendah dari harga tablet yang telah muncul di masyarakat. Sebagai perbandingan, iPad bernilai US$ 499 (Rp 4,5 juta), Galaxy Tab senilai US$950 (Rp8,6 juta) dan Streak seharga US$300 (Rp 2,7 juta).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar