Selasa, 19 Oktober 2010

Sprint HTC Evo 4G Bikin Yang Lain Merinding

Tidak banyak produsen seluler yang menjejali produknya dengan beragam perangkat penunjang yang TOP habis, akan tetapi apakah Sprint HTC Evo 4G masuk handset seperti itu. Apakah handphone ini sudah bisa 4G? bisa, apakah memiliki processor sebesar 1 Ghz? ada, bagaimana dengan Google Android 2.1? tentu ada. Pertanyaan itu begitu sering didengar, tapi apakah bisa menjadi pembunuh iPhone? wah kalo itu nanti dulu, paling tidak handset ini bisa menjadi pesaing bagi iPhone. Saat akan meluncurkan produk barunya ini, Sprint dan HTC sangat memperhatikan hal-hal tersebut.

Pangsa pasar lebih mengarah pada system Android selama baberapa bulan terakhir ini, dimulai dari Droid Motorola melalui T-Mobile Nexus One, akan tetapi tidak satu pun dari handset ini yang memiliki sesuatu yang bisa diandalkan hingga membuat skeptis apakah tidak ada handset yang bagus selain iPhone. Akan tetapi jika penerimaan saya benar, Evo merupakan handset dengan full-on Android tornado. Maka tidak heran jika Apple khawatir dan melemparkan gugatan pelanggaran paten pada perusahaan Taiwan di awal bulan ini.

Secara bersama ataupun secara terpisah spesifikasi handset ini memang mengesankan, bernyali besar dengan menempatkan processor sebesar 1Ghz, memori internal sebesar 512 MB RAM dan dengan baterai berkapasitas besar jika dibandingkan dengan produk HTC lain dipasaran. Diluar terdapat layar 4,3 inch dengan LCD layar sentuh 480 x 800 pixel dan kamera 8 megapixel, dapat memutar video high-def dan ditambah lagi dengan kamera depan 1,3 megapixel.

Evo dapat memainkan high-def video Youtube sepenuhnya tanpa tergagap seperti yang dilakukan handset lain.


Hmmm.....tidak buruk kan...gimana kepingin punya kan ?

1 komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...